Jumat, Januari 04, 2008

Hewan Langka Mirip Jerapah Terlihat Kembali

Hewan Langka Mirip Jerapah Terlihat Kembali

Jakarta, Senin - Sejumlah okapi (Okapia johnstoni) terlihat kembali di Taman Nasional Virunga, Republik Demokrasi Kongo. Para aktivis lingkungan dari World Wildlife Fund (WWF) berhasil merekam jejak 17 ekor hewan langka yang mirip dengan jerapah itu.

"Kami dapat melacaknya dengan baik, merekam jejaknya, kotorannya, dan tanda-tanda yang menunjukkan ke mana hewan itu berada," kata Peter Stepehenson dari WWF. Hewan yang tinggal di hutan-hutan Afrika Tengah tersebut terakhir kali dilihat pada 1959.

"Namun, kami hanya menemukan 17 jejak okapi yang berbeda. Ini menunjukkan hanya ada beberapa ekor di sana - kami tidak dapat memastikan ada berapa banyak. Bagi kami, yang paling penting bukti bahwa mereka ada di sana," kata Stephenson.

Perang dan perburuan

Kehidupan liar di hutan-hutan Kongo terancam karena perang sipil. Banyak spesies liar yang menurun drastis karena perburuan yang berlebihan. Habitat Okapi di bagian Timur Kongo berada di wilayah konflik yang berlangsung selama bertahun-tahun. Para aktivis lingkungan di Kongo telah berusaha keras mempertahankan hutan-hutan yang menjadi tempat hidup Okapi.

Penemuan kembali Okapi sebulan setelah pemilihan umum di negara Afrika tersebut menjadi sinyal positif. Hal tersebut menunjukkan bahwa pembangunan berkelanjutan untuk melindungi hutan dan komunitas lokal terbayarkan sudah.

Okapi biasanya tumbuh hingga sepanjang 2,5 meter dan tinggi 2 meter. Meskipun memiliki garis-garis hitam putih di kakinya seperti Zebra, Okapi lebih dekat kekerabatannya dengan Jerapah.

Sebelumnya, hewan tersebut diduga hanya tersisa di Okapi Wildlife Reserve di bagian Timur Kongo. Beberapa ekor Okapi juga dipelihara di berbagai kebun binatang.

Sumber :
http://www.kompas.com
Rabu, 14 Juni 2006 - 14:00 wib

Tidak ada komentar: